Vitamin B1 atau bisa disebut juga tiamina merupakan salah satu senyawa pertama yang dikenali sebagai sebuah vitamin dan berguna dalam metabolisme tubuh.
Makanan-makanan yang mengandung vitamin B1 dan merupakan sumber alami yang baik di antaranya:
- Sereal
- Daging sapi
- Kacang-kacangan
- Nasi
- Susu
- Jeruk
- Gandum
- Ragi
Banyak fungsi tubuh yang memerlukan vitamin B1, termasuk pencernaan, metabolisme karbohidrat, fungsi otot, dan sistem saraf.
Kekurangan vitamin B1 bisa menyebabkan penyakit beriberi dan gangguan pada jantung, pencernaan, saraf, otot, dan otak.
Tentang Vitamin B1
Jenis Obat | Suplemen vitamin |
Golongan | Obat bebas (tapi ada beberapa merek yang memerlukan resep dari dokter) |
Manfaat |
|
Dikonsumsi Oleh | Anak-anak dan dewasa |
Nama Lain | Tiamina |
Bentuk Obat | Tablet dan obat suntik |
Vitamin B1 tersedia dalam berbagai merek, ada yang bisa dibeli secara bebas di apotek, tapi ada yang memerlukan resep dari dokter. Vitamin B1 dalam bentuk suntik memerlukan resep dari dokter.
No comments:
Post a Comment